Sunday, 27 September 2015

Wanita di Indonesia


Morning all,

Tulisan ini kubuat di sela wangi pagi, di sebuah rumah di pusat kota Brebes.
Setelah beberapa jam terjebak bersama kedua sahabatku, di tengah hiruk pikuk kendaraan di jalan (yang seharusnya) bebas hambatan.
Satu pesan yang berisikan kekhawatiran gamblang ibuku menyelisip masuk dalam pikiran.
Tidak mungkin bisa diabaikan.
Dosaku ada tiga, hingga detik ini.
Pertama, agaknya memiliki sahabat yang berbeda agama membuat ibuku berpikir ulang mengenai cara beliau mendidik anak gadisnya. Terlebih karena keduanya berbeda jenis kelamin, walau mereka bersikukuh bahwa aku telah gagal dengan sukses untuk bisa disebut seorang wanita
(terima kasih   ).
Kedua, keputusanku untuk mempercayai mereka hingga membawaku ke kota ini.
Ketiga, kondisiku yang hingga saat ini masih sendiri tanpa "muhrim".
Aaahhh.. Di saat pembicaraan panjang lebar mengenai teologi mengalir tanpa henti di sela perjalanan. Mempertanyakan toleransi, filosofi keagamaan, hingga kesetaraan gender.

Friday, 4 September 2015

Ice Cream Sandwich



Morning All~

Mendadak entah dapet wangsit darimana, siang-siang pas lagi puasa keinget makanan yang satu ini.
#efekpuasa

Random banget sih, soalnya emang makanan yang satu ini udah aku cari dari jaman aku masih kuliah,
sampe saat ini dan masih belum bisa terpuaskan hasrat makannya..
Secara, satu-satunya ingatanku tentang makanan ini adalah es krim yang ada lakon singa-nya,
pas zaman SMP dulu pulang sekolah, mampir ke toko di siang bolong, dan nemuin es krim ini yang ternyata lezatnya...
Sampe bikin terngiang-ngiang setelah lewat satu dekade..
#edisigagalmoveon


Es krim ini, entah kenapa meninggalkan kesan yang begitu tidak terlupakan..
Rasa biskuitnya...
Kombinasi es krim nya..
Susah dijelasin, pokoknya enak deh.

Sayang banget.. Sekarang mau dicari kemana juga, eskrim ini udah raib di pasaran..
Apparently wacana untuk mengembalikan kejayaan si eskrim ini juga nggak pernah ada,
jadilah disini aku berdiri, dengan mulut penuh iler, bernostalgila membayangkan rasa eskrim ini..


Anyone knows where to get this ice cream?

Thursday, 3 September 2015

Apa Warna Rambut Nabi Adam a.s?




Morning All,

Lagi-lagi, menulis di sini jadi pelarian pikiran random yang seenaknya singgah di kepala di waktu yang nggak jelas.
Contohnya, pas baru pulang kerja, ngelamun di APTB Ciputat-Kota, dan mendadak punya pikiran;
"Kalo seluruh ummat manusia itu asalnya dari Nabi Adam a.s, harusnya kan kita punya ciri fisik yang nggak jauh beda antar satu sama lain. Dan mungkin kalo nggak ada perbedaan warna kulit, rambut, ataupun mata, nggak ada permasalahan mengenai ras di dunia ini."
Oke, one thing.
Dari mikirin permasalahan komunikasi, terus mikirin pergerakan Tionghoa - Pribumi - Totok - Peranakan (akibat baca Rumah Kaca nya Pram), nyambung ke konflik ras, dan akhirnya mikir kenapa kok bisa ada ras yang beda-beda, terus keluar pertanyaan di atas.
Setelah pertanyaan udah dirangkum, mulai mikirin feasible solution dari pertanyaannya deh.
Berbagai teori aku pikirin, mulai dari genetis, proses adaptasi sama evolusi, sampe "Wallahualambisshawab" (jawaban frustasi).